Selasa, 18 Januari 2011

4 Tips Membuat Pacaran Awet

Membina suatu hubungan pacaran kadang sulit sekali untuk mempertahankan karena masing-masing pasti memiliki ego yang tinggi, belum lagi godaan dari luar yang banyak menghantui masing-masing pasangan. Nah… lalu bagaimana membuat suatu hubungan dengan pasangan atau pacaran menjadi berhasil dan tetap awet? Berikut tipsnya.



Be Yourself. Jadilah dirimu sendiri, karena hal itu wajib, sehingga Anda tidak perlu meniru orang lain hanya untuk memuaskan pasangan Anda. Jadi Anda perlu mengenal diri sendiri terlebih dulu sebelum membuat peta ke depan mengenai hubungan yang akan Anda jalani bersamanya. Terkadang apa yang Anda inginkan, sebenarnya bukan yang benar-benar diinginkan. Satu-satunya cara untuk mengetahui dengan jelas adalah membuat rangkuman dari inti tujuan Anda sendiri dalam membangun atau mempertahankan hubungan.
Open Your Mind. Bukalah mata, hati dan pikiran Anda. Anda tidak perlu berbohong kepada pasangan Anda, apalagi hanya karena hal tersebut memalukan bagi Anda, lantas Anda harus berbohong kepadanya. Katakan secara terbuka agar semuanya menjadi jelas. Jika memang ada yang tidak Anda sukai dari dirinya, jujur dan sampaikanlah dengan baik-baik, dengan begitu dia akan mengerti maksud Anda. Begitu pula sebaliknya, Anda akan mendengarkan pendapat dan saran dari pasangan Anda, karena komunikasi adalah salah satu cara membina hubungan agar tetap awet. Perlu diingat juga, meskipun sudah saling terbuka, Anda harus menghargai privasi pasangan Anda, dan sebaiknya Anda tahu apa yang perlu diketahui saja.
Pay Attention. Perhatian, walau sekecil apapun, tapi pasti sangat berguna, terutama ketika dia sedang membutuhkan Anda. Jangan segan untuk memberi kejutan buat si dia, seperti misalnya, membuat makanan kesukaannya, dengan begitu pasangan Anda pasti jadi tambah care. Namun, perlu diingat perasaan cinta haruslah tulus, jadi ketika Anda pernah menolong dia, tak perlu diungkit secara berlebihan. Perhatian boleh, tapi jangan posesif, tidak perlu selalu mengawasi dia, dimana, bersama siapa, dan baru apa. Hal ini akan justru membuat si dia jadi il-feel. Jika Anda berbuat salah, tak ada ruginya Anda meminta maaf kepadanya, namanya juga manusia. Perhatian juga tidak hanya kepada si dia, jika Anda memang sudah yakin, maka Anda dapat mendekatkan diri dengan keluarga pasangan Anda. Hal ini memberikan keuntungan bagi Anda, karena Anda juga bisa mendapatkan dukungan dari mereka.

Keep the Commitment. Di awal ketika Anda berhubungan dengan pasangan Anda, buatlah segala sesuatunya menjadi pasti atau suatu kesepakatan dalam hubungan agar hubungan menjadi jelas, sehingga masing-masing tidak bisa saling menyalahkan jika suatu ketika merasa ‘menyerah’ dalam hubungan atau apapun itu. Sebagai contoh, memang sebagian wanita memilih untuk menikah ketimbang melanjutkan karirnya. Namun, terkadang hal inilah yang sering membuat mereka depresi. Memiliki anak, kemudian timbulnya rasa bosan dalam pernikahan bisa membawa perubahan pada seseorang, atau bahkan ada yang berselingkuh akibat kebosanan ini. Jadi dengan melepaskan karir setelah menikah, tidak menjamin suatu hubungan akan tetap langgeng. Untuk itu, buatlah janji atau kesepakatan di awal hubungan atau pernikahan, agar nantinya masing-masing dapat mempertanggungjawabkan apa yang telah menjadi komitmen sebelumnya.

Senin, 17 Januari 2011

Cara agar calon anak cerdas


Anak adalah anugrah yang sangat berharga buat manusia , untuk itu wajib dijaga dan dipelihara dengan dimulai saat ia masih dalam kandungan seorang ibu. Salah satu yang bisa kita lakukan sebagai orang tua si calon anak tersebut yaitu berusaha menciptakan kecerdasan yang akan dibawanya ketika dia lahir nanti melalui cara –cara sederhana seperti :
1. Melakukan pemenuhan kebutuhan nutrisi buat bayiyang ada dalam kandungan si ibu.
2. Pemenuhan kebutuhan kasih sayang seperti menerima kehamilan yang iklas buat si ibu, karena dengan keiklasan saat mengandung sang bayi, maka rasa yang ada dihati ibu bisa memberi efek yang baik pada pikiran si bayi
3. Melakukan perhatian penuh terhadap kandunganseperti memberi rangsangan dengan sentuhan sengaja kepada bayi dalam kandungan, karena secara emosional akan terjadi kontak
4. Mendengarkan music klasik saat bayi dalam kandungan menurut para ahli bisa juga merangsang kecerdasan si bayi.
Semoga bermanfaat………………..

Tips Agar Tidak Takut Sewaktu Melahirkan


    Pasrah dan lakukan persiapan Bisa anda lakukan dengan membaca buku-buku disaat kandungan masih berumur muda agar anda mengetahui semua tentang saat kelahiran yang gunanya untuk membantu mental anda dalam menghadapi persalinan nantinya
    Jangan abaikan rasa takut  Kemukan rasa takut dalam diri anda pada pasangan atau keluarga anda dan siap-siap menerima masukkan dari mereka agar perasaan anda bisa lega dan rasa takut itu bisa berangsur-angsur pergi
    Pengetahuan merupakan kekuatan Jika anda tahu proses yang dilalui saat melahirkan , maka kondisi mental anda akan siap menghadapi masa-masa itu. Percaya Akan Bantuan Allah swt Teman saya pernah berkata : "rasanya melahirkan itu memang sakit,,, tapi waktu saya telah tidak kuat lagi,,,, ada kekuatan yang mendorong agar si bayi keluar,,,,, dan saya yakin itu pertolongan dari ALLAH Swt.

Ini yang Terjadi Pada Bayi Jika Ibu Hamil Stres

Jakarta, Ibu hamil jangan stres, mungkin ini dinilai sebagai omongan yang klise. Tapi jangan anggap klise efek ibu hamil yang stres terhadap bayinya. karena stres yang dialami ibu hamil bisa berdampak pada bayi yang dikandungnya.

Stres yang muncul saat hamil bisa dipicu oleh banyak hal, seperti perubahan hormon, kehidupan kerja yang tidak kondusif, masalah keuangan, hubungan keluarga yang tidak harmonis atau kecemasan dan ketakutan memikirkan proses melahirkan.

Jika stres yang dialami tidak terlalu parah biasanya akan ditunjukkan dengan sering menggigit-gigit kuku atau penampilan yang berantakan.

Tapi jika stres yang dialami cukup parah ada kemungkinan timbul beberapa gejala, yaitu:

1. Tidak bisa tidur.
Keluhan yang paling umum dialami oleh ibu hamil adalah kekurangan waktu tidur karena banyaknya pikiran yang mengganggu sehingga ibu hamil sulit tertidur.

2. Sakit kepala.
Sakit kepala yang disebabkan oleh stres biasanya akibat otot di leher dan bahu yang kaku sehingga menyebabkan ketegangan di kulit kepala. Kondisi ini memicu terjadinya sakit kepala.

3. Perubahan nafsu makan.
Stres yang dialami saat sedang hamil bisa membuat seseorang tidak nafsu makan atau justru memiliki nafsu makan yang berlebihan, dan hal ini berbeda dengan ngidam.

4. Gangguan pencernaan.
Meskipun saat hamil ada kemungkinan mengalami mual dan muntah akibat morning sickness, tapi stres yang ada juga bisa menyebabkan gangguan pencernaan seperti mual, muntah atau diare.

Saat seseorang merasa stres, maka tubuh akan memberikan respons siaga untuk melindungi diri dari ancaman yang ada. Hal ini akan membuat organ-organ tubuh meningkatkan aktivitasnya sehingga hormon kortisol yang dihasilkan lebih besar. Hormon kortisol yang tinggi bisa menembus plasenta dan mempengaruhi pertumbuhan otak bayi, terutama daerah yang berfungsi mengendalikan stres.

"Kecemasan akibat tingkat kortisol yang tinggi pada akhir kehamilan bisa berpengaruh terhadap kehidupan anak-anak nantinya, terutama resiko atau gangguan psikologis," ujar psikolog Dr Thomas O'Connor, seperti dikutip dari Babyworld.co.uk, Kamis (5/8/2010).

Nah ini efeknya pada bayi jika ibu hamil mengalami stres yang cukup parah selama berminggu-minggu:
  1. Berisiko melahirkan bayi prematur.
  2. Bayi lahir dengan berat badan yang rendah.
  3. Anak yang dilahirkan berisiko mengalami hiperaktif atau ADHD.
  4. Gangguan dalam hal perkembangan dan pertumbuhan otak bayi.
  5. Bisa berisiko keguguran.
sumber : detikHealth


Melahirkan Tanpa Sakit

Bagi ibu-ibu yang kini sedang hamil tentu beberapa bulan atau hari mendatang akan melahirkan. Melahirkan membutuhkan tenaga sehingga kadang proses melahirkan itu pun sering mengalami rasa sakit luar biasa. Tentu setiap ibu hamil ingin melahirkan dengan gampang dan tanpa sakit, bukan?Dalam bayangan ibu-ibu hamil, langkah apa yang harus dilakukan agar gampang dan tanpa sakit saat melahirkan.


Bagaimana kalau ibu hamil mencoba resep tradisional yaitu dengan minyak kelapa? Mudah dibuat, dan murah pula! Nah, berikut resep sederhana. Pada waktu hamil 6 bulan, minumlah sesendok minyak kelapa seminggu tiga kali, dan apabila kandungan Anda sudah berumur 9 bulan minumlah sesering mungkin setiap hari. Bila mungkin, minyak kelapa itu adalah buatan Anda sendiri guna menjaga kesehatan dan kebersihannya. Selain itu jangan lupa berdoa pada Tuhan minta pertolongan.


Coba Anda praktekkan atau Anda punya cara lain? Sukses untuk Anda! “[Sg]

http://www.dunia-ibu.org/html/melahirkan_tanpa_sakit.html

Tips Mengatasi Mual dan Muntah Pada Masa Hamil Muda

Morning sickness atau mual-muntah pada awal kehamilan, hampir terjadi pada separuh wanita hamil di 3 bulan pertama kehamilan. Bagaimana mengatasinya –anda dapat memcoba beberapa Tips Mengatasi Mual Muntah (“Morning Sickness”) Pada Hamil Muda.
Morning sickness atau rasa mual dan muntah yang terjadi pada masa 3 bulan awal kehamilan (trimester pertama kehamilan) . Setiap wanita hamil akan memiliki derajat mual yang berbeda-beda, ada yang tidak terlalu merasakan apa-apa, tapi ada juga yang merasa mual dan bahkan ada yang merasa sangat mual dan muntah setiap saat sehingga memerlukan pengobatan (hiperemesis gravidarum). Ingat setiap wanita hamil spesial dengan karakteristik masing-masing, begitu juga anda!


Dibawah ini Beberapa tips untuk membantu anda mengatasi “morningsickness” atau mual-muntah selama awal kehamilan:


    * Makan dalam jumlah sedikit tapi sering, jangan makan dalam jumlah atau porsi besar hanya akan membuat anda bertambah mual. Berusahalah makan sewaktu anda dapat makan, dengan porsi kecil tapi sering.


    * Makan makanan yang tinggi karbohidrat dan protein yang dapat untuk membantu mengatasi rasa mual anda. Banyak mengkonsumsi buah dan sayuran dan makanan yang tinggi karbohidrat seperti roti, kentang, biscuit, dll


    * Di pagi hari sewaktu bangun tidur jangan langsung terburu-buru terbangun, cobalah duduk dahulu dan baru perlahan berdiri bangun. Bila anda merasa sangat mual ketika bangun tidur pagi siapkanlah snak atau biscuit didekat tempat tidur anda, dan anda dapat memakannya dahulu sebelum anda mencoba untuk berdiri.


    * Hindari makanan yang berlemak, berminyak dan pedas yang akan memperburuk rasa mual anda.


    * Minum yang cukup untuk menghindari dehidrasi akibat muntah. Minumlah air putih, ataupun juice. Hindari minuman yang mengandung kafein dan karbonat.


    * Vitamin kehamilan kadang memperburuk rasa mual, tapi anda tetap memerlukan folat untuk kehamilan anda ini. Bila mual muntah sangat hebat, konsultasikan ke dokter anda sehingga dapat diberikan saran terbaik untuk vitamin yang akan anda konsumsi. Dan dokter anda mungkin akan memberikan obat untuk mual bila memang diperlukan.


    * Vitamin B 6 efektif untuk mengurangi rasa mual pada ibu hamil. Sebaiknya Konsultasikan dahulu dengan dokter anda untuk pemakaiannya.


    * Pengobatan Tradisional : Biasanya orang menggunakan jahe dalam mengurangi rasa mual pada berbagai pengobatan tradisional. Penelitian di Australia menyatakan bahwa jahe dapat digunakan sebagai obat tradisional untuk mengatasi rasa mual dan aman untuk ibu dan bayi. Pada beberapa wanita hamil ada yang mengkonsumsi jahe segar atau permen jahe untuk menbantu mengatasi rasa mualnya.


    * Istirahat dan relax akan sangat membantu anda mengatasi rasa mual muntah. Karena bila anda stress hanya akan memperburuk rasa mual anda. . Ambilan waktu untuk anda! cobalah beristirahat yang cukup dan santai, dengarkan musik, membaca buku bayi atau majalah kesayangan anda dll. Hadapilah kehamilan anda dengan kebahagian, karena ini adalah anugerahNya.:-)


Ingat! Hubungi dokter anda bila mual-muntah menjadi sangat hebat, sehingga anda tidak dapat makan atau minum apapun juga sehingga dapat menimbulkan kekurangan cairan/dehidrasi. (Hiperemesis gravidarum).


Percayalah Morning sickness atau mual muntah pada kehamilan awal ini akan segera berlalu tanpa anda sadari dan ini akan menjadi salah satu pengalaman selama kehamilan anda—bayangkan saja tentang si kecil yang akan segera hadir membawa sejuta kebahagian.:)

© Dr.Suririnah-www.InfoIbu.com
http://www.infoibu.com/